“Saya mengajak gereja, khususnya HKBP, untuk aktif membina generasi muda agar terhindar dari narkoba dan pergaulan bebas, serta menjadi pemuda-pemudi yang berintegritas dan takut akan Tuhan,” pungkasnya.
Di akhir sambutan, ia kembali menegaskan komitmen pemerintah dengan tagline 'Martuhan, Marroha, Marbisuk'(3M) sebagai nilai dasar dalam pelayanan publik yang mengutamakan ketuhanan, ketulusan, kehadiran nyata nyata pelayanan dapat dirasakan masyarakat.
Baca Juga:
Dituding Bangunan Gedung Tidak Memiliki PBG dan Jual Beli Banguna Pemerintah di Atas Lahan Hamente, Jadi Atensi Pemda Taput
Selain ibadah dan renungan, rangkaian kegiatan juga mencakup peluncuran Expo UMKM yang turut dihadiri para pengurus Dekranasda Taput dengan menampilkan beberapa produk UMKM lokal serta layanan kesehatan gratis yang dibuka secara resmi oleh Ephorus HKBP. Diberikan juga bantuan kepada para penenun lokal sebagai bentuk dukungan terhadap pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Perayaan Paskah Raya HKBP 2025 ini diharapkan menjadi momen refleksi dan penguatan spiritual bagi seluruh jemaat, serta motivasi untuk terus melayani dan menjadi terang bagi sesama di tengah masyarakat.
[Redaktur: Tohap Sinaremare]
.